
Serah Terima Jabatan Kepala Sekolah
Tangerang – SMA Negeri 28 Kabupaten Tangerang pada hari Senin, 02 Januari 2023 menyelenggarakan acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Plt SMA Negeri 28 Kabupaten Tangerang yaitu Bapak Endang Tirtana, S.Pd., M.M kepada Kepala Sekolah baru yaitu Ibu Umi Indayati, S.Pd. Acara serah terima jabatan tersebut diselenggarakan di Ruang Aula SMA Negeri 28 Kabupaten Tangerang yang disaksikan oleh Kepala KCD Wilayah Kabupaten Tangerang, Komite Sekolah SMA Negeri 28 Kabupaten Tangerang, Kepala Sekolah SMA Negeri 14 Kabupaten Tangerang, Babinsa dan Binamas Kecamatan Cisauk Kabupaten Tangerang, serta para pendidik dan tenaga kependidikan dari SMA Negeri 28 Kabupaten Tangerang dan SMA Negeri 14 Kabupaten Tangerang.
Kegiatan Serah Terima Jabatan (Sertijab) berlangsung dengan tertib dan lancar. Selamat kepada Ibu Umi Indayati, S.Pd sebagai Kepala Sekolah SMA Negeri 28 Kabupaten Tangerang yang telah diberikan amanat untuk mengemban tugas yang mulia ini, semoga dapat menjalankan tugasnya dengan baik, lancar, dan sukses selalu.
Tulisan Lainnya
Perkenalkan Siswa dengan Perguruan Tinggi Negeri, SMA Negeri 28 Kabupaten Tangerang Goes to Campus
Tangerang – 20 November 2022. Goes to Campus adalah suatu kegiatan yang diadakan oleh sekolah dimana para siswa akan mengunjungi berbagai perguruan tinggi. Kegiatan ini merupakan
Peringati Hari Gizi Nasional, Siswa-siswi SMA Negeri 28 Kabupaten Tangerang Makan Bersama
Tangerang - Rabu, 25 Januari 2023. Setiap tahun pada tanggal 25 Januari, Indonesia memperingati Hari Gizi Nasional. Dalam rangka memperingati Hari Gizi Nasional Indonesia, SMA Nege